ads header

Breaking News

Kak Evi dan Kak Frisca Terpilih sebagai Ka.Gudep Dalam Mugus V Pangkalan SD Negeri 03 Minas Barat,

 



wartapramuka.com | Minas - telah berakhirnya masa kepengurusan Gugus Depan periode 2022 2024 maka diadakanlah kembali musyawarah Gugus Depan untuk periode 2024 2026 , Musyawarah Gugus Depan (Mugus) V Tahun 2024 yang diadakan oleh Gudep 03.005 - 03.006 Pangkalan SD Negeri 03 Minas Barat Pada hari Kamis (1/2/2024)


Sebelumnya Kegiatan musyawarah ini dibuka oleh ketua Kwartir Ranting 03 Minas Kak Kasbetri,S.Sos dalam sambutannya mengatakan melaksanakan kegiatan musyawarah ini dengan sebaik-baiknya dan Pilihlah kepengurusan gugus depan yang mau bekerja untuk membangkitkan atau untuk menggerakkan Gugus Depan agar lebih baik lagi dari yang sebelumnya "terangnya

Lanjutnya, Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim kegiatan musyawarah gugus depan ini saya buka " tutupnya


Kamabigus Kak Erlisda, dan Ketua Komite Sekolah kak Ridwan mendampingi Ketua Kwarran 03 Minas dan Mugus yang diikuti oleh 36 peserta terdiri dari kakak pembina putra dan putri serta adik-adik dari perwakilan siaga dan penggalang Pangkalan SD Negeri 03 Minas Barat.

Rangkaian Kegiatan dimulai pada pukul 10.00 WIB dan rangkanya hanya dimulai dari sidang pendahuluan serta laporan pertanggungjawaban kepengurusan masa bakti 2022-2024, memilih kepengurusan baru dan merancang program kerja Gudep 03.005 - 03.006 Pangkalan SD Negeri 03 Minas Barat Masa Bakti 2024-2026.

Kamabigus Kak Erlisda menyampaikan, "Alhamdulillah, ditahun 2023 kemarin, pangkalan kita menjadi gudep tergiat 1 tingkat SD se-kwarran Minas, dan banyak juga prestasi yang sudah di raih adik-adik kita, ini tentunya berkat kakak pembina juga yang terus melatih adik-adik kita, mudah-mudahan di kegiatan selanjutnya pangkalan kita lebih tinggi lagi meraih prestasi.

Disisi lain, kegiatan Pramuka ini merupakan wadah pembinaan akhlak yang baik untuk para pembina maupun untuk adik-adik."
Beliau juga berharap "Dan semoga apa yang menjadi cita-cita dan harapan kita agar program kerja pangkalan SD Negeri 03 Minas Barat ini terlaksana dengan baik".


Tidak lupa beliau juga mengucapkan terimakasih kepada pengurus gudep masa bakti 2022-2024, “Kami mengucapkan terimakasih atas segala dedikasi ketua gudep dan pengurus lainnya yang telah membawa gudep kita meraih banyak prestasi. Semoga ketulusan kita untuk Pramuka ini dibalas oleh Allah SWT. Aamiin.” Doa beliau.

Selanjutnya, sidang pleno yang dipimpin kak Nurlizawati (Presidium), kak Linda Elvia (Wa. Presidium), dan Kak Hertati (Sekretaris), akhirnya terpilih Kak Evi sebagai Ketua Gudep 03.005 dan Kak Frisca Efrina sebagai Ketua Gudep 03.006.

Penulis : Saripul Hadi / Wardah


Tidak ada komentar