ads header

Breaking News

Akan Ada 2 Kontributor Untuk Satu Pangkalan Hasil Dari Pelatihan Jurnalistik Kwarran Minas

 









wartapramuka.com,| Minas Barat- puluhan peserta Kagudep beserta operator Simuka diwilayah Kwarran 03 Minas, mengikuti Pelatihan Jurnalistik. Minas Barat, Jum'at (25/08/2023).

Kegiatan ini ditaja oleh pengurus Kwarran 03 Minas, guna untuk meningkatkan  kemampuan Kagudep dimasing-masing pangakalan dalam hal menerbitkan berita seputar kegiatan Pramuka di tiap pangkalan. Kali ini kegiatan difokuskan pada keterampilan menjadi new kontributor, pelatihan ini merupakan komitmen untuk mendukung gerakan Pramuka  bahwa setiap pramuka adalah sebagai pewarta.


Bertempat di ruangan kelas SD 03 Minas, para peserta Kagudep dan Operator Simuka antusias mengikuti pengaplikasian membuat berita dengan baik dan bener yang telah dipaparkan oleh pemateri dari kwaran 03 Minas, Kak Syarifudin, S.Pd.






Nantinya, setiap Kagudep di tiap pangkalan diharapkan benar-benar terampil dalam dunia jurnalistik. Ini akan menjadi modal berharga untuk perjalanan kelangsungan kegiatan Pramuka, karena dengan begitu media yang nantinya digunakan akan diketahui oleh Pangkalan lainnya yang ada di kecamatan Minas khususnya, dan di luar kecamatan Minas pada umumnya. "Kegiatan jurnalistik ini penting bagi kita, dan harapannya tiap pangkalan mempunyai kontributor. Setidaknya ada 1 Putra dan 1 Putri yang dipercayakan untuk menjadi kontributornya, juga bisa membuat media center di YouTube, Instagram, Facebook, TikTok dan media lainnya" ujar Kak Syarifudin".

"Pramuka saat ini bukan hanya tentang perkemahan atau tentang pendakian gunung, tetapi Pramuka saat ini harus mampu bersaing mengikuti perkembangan zaman, mampu menguasai teknologi. Siapa pun bisa menulis, siapa pun bisa memotret, namun tulisan yang baik dan hasil foto yang baik tidak dimiliki oleh siapa pun yang tidak menanamkan kemauan dan kepercayaan diri.


Saya dan teman-teman senang dan apresiasi dengan kegiatan Pelatihan Jurnalistik yang telah ditaja oleh Kwaran 03 Minas, dan semoga kegiatan ini menjadi kegiatan wajib yang bisa diikuti oleh seluruh Kagudep di tiap pangkalan."

Penulis : Arni Yuliana Tambunan ( Peserta Jurnalis Bagi Ka Gudep Se Kwarran Minas Pangkalan SMAN 2 Minas)

Editor : Wardah

Tidak ada komentar